(VOVworld)- Pada Rabu, (17 Oktober), semua media komunikasi massa di Amerika Serikat memuat berita dan komentar tentang perdebatan langsung ke-2 dengan penilaian bersama bahwa calon presiden dari Partai Demokrat, presiden infungsi Barack Obama telah menduduki keunggulan terhadap lawannya dari Partai Republik, mantan Gubernur Mitt Romney.
Dua calon presiden Amerika Serikat
(Foto: phapluattp.vn)
Hasil jajak pendapat yang diumumkan oleh CNN/ORC International pada Rabu, (17 Oktober) memberitahukan ada 46% jumlah pemilih yang memantau perdebatan telah menyatakan bahwa Barack Obama telah mencapai keunggulan mutlak dalam perdebatan pada Selasa malam, (16 Oktober) di Universitas Hofstra, negara bagian New York terbanding dengan angka 39% jumlah suara yang diberikan kepada Mitt Romney. Akan tetapi, ada hampir separo diantara 457 responden telah menyatakan bahwa hasil perdebatan ini belum membuat mereka memihak pada satu calon yang kongkrit. Lebih dari 60% responden menyatakan bahwa tuan infungsi Gedung Putih telah melakukan satu “presentasi” yang lebih baik dari harapan mereka./.