Pemimpin Rusia dan Suriah membahas masa depan Suriah
Presiden Rusia, Vladimir Putin
(Foto: Tass / tienphong.vn)
(VOVworld) – Presiden Rusia, Vladimir Putin, Jumat (23/12), melakukan perbahasan telepon dengan Presiden Suriah, Bashar al-Assad tentang masa depan negara Timur Tengah ini. Dalam pembicaraan telepon ini, Presiden Vladimir Putin mengucapkan selamat kepada timpalannya dari Suriah yang sudah merebut kembali kontrol terhadap kota Aleppo, bersamaan itu menekankan bahwa sekarang perlu berupaya untuk bisa mencapai permufakatan dalam menangani krisis di Suriah. Sementara itu, Presiden Bashar al-Assad menegaskan bahwa kemenangan Aleppo telah membuka pintu untuk satu proses politik.