Pengumuman Laporan tahunan Ekonomi Vietnam-tahun 2014

(VOVworld) – Pada Kamis (29 Mei) di kota Hanoi, Pusat Penelitian Ekonomi dan Kebijakan, Insitut Ekonomi dari Universitas Nasional Hanoi berkoordinasi dengan Kedutaan Besar Australia di kota Hanoi  mengumumkan Laporan tahunan ekonomi Vietnam-tahun 2014 dengan tema: “Ikatan-ikatan  terhadap pertumbuhan” .

Pengumuman Laporan  tahunan Ekonomi Vietnam-tahun 2014 - ảnh 1
Ilustrasi
(Foto: vietnamplus,vn)

Ketika menilai situasi ekonomi pada tahun 2013, laporan ini menunjukkan:  lingkungan makro yang  stabil sedang menciptakan ancang-ancang bagi aktivitas-aktivitas ekonomi kembali. Menurut itu, pertumbuhan GDP pada tahun 2013 mencapai 5,4%, sedikit meningkat terbanding dengan tahun 2012, sedangkan inflasi  terus  berkurang  ke tarap paling rendah dalam waktu 13 tahun ini sebanyak 6,04%.

 Laporan tersebut juga memprakirakan  bahwa  pertumbuhan GDP  pada tahun ini  akan mencapai dari 4,15-4,88%, inflasi terus berada pada tarap rendah  dari 4,76-5,51%. Di samping itu, para pakar juga mengatakan bahwa kestabilan makro tetap haruslah  merupakan prasyarat  yang mantap untuk melaksanakan kebijakan-kebijakan Negara./.

 

 

 

 

 


Komentar

Yang lain