Penutupan Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022: Sarat dengan Budaya Negara Tuan Rumah

(VOVWORLD) - Setelah dua pekan berkompetisi, pada malam 20 Februari di stadion nasional bernama "Sarang Burung" di Ibu Kota Beijing (Tiongkok), Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022 secara resmi berakhir dengan upacara penutupan yang berwarna-warni dengan ide utama yang berfokus pada para atlet, sekaligus memanifestasikan ide bahwa Beijing adalah kota pertama di dunia yang menjadi tuan rumah Olimpiade Musim Panas (2008) dan Musim Dingin (2022). 
Penutupan Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022: Sarat dengan Budaya Negara Tuan Rumah - ảnh 1Stadion Nasional berwarna-warni pada upacara penutupan Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022. Foto: Xinhua

Hadir dalam upacara tersebut ada Presiden Tiongkok, Xi Jinping dan Presiden Komite Olimpiade Internasional (IOC), Thomas Bach. Pada Olimpiade kali ini, kontingen olahraga Norwegia menduduki peringkat pertama dengan total 37 medal, terdiri dari 16 medali emas, 8 medali perak, dan 13 medali perunggu. Menduduki posisi kedua adalah delegasi olahraga Jerman. Tim tuan rumah Tiongkok menduduki posisi ke-3.

Komentar

Yang lain