Penutupan Sidang Pleno ke-4 Komite Sentral Partai Komunis Tiongkok angkatan ke-18

(VOVworld) - Setelah berlangsung selama 4 hari, Sidang Pleno ke-4 Komite Sentral Partai Komunis Tiongkok angkatan ke-18 telah berakhir pada Kamis (23 Oktober) di Beijing (ibukota Tiongkok).


Penutupan Sidang Pleno ke-4 Komite Sentral Partai Komunis Tiongkok angkatan ke-18 - ảnh 1
Badan Harian Polit Biro Komite Sentral Partai Komunis Tiongkok
angkatan ke-18 memungut suara secara aklamasi
 pada  acara penutupan Sidang Pleno ke-4
 (Foto: nguyentandung.org)

Sidang pleno ini telah mengeluarkan komunike dengan 6 tugas politik untuk memperkuat pekerjaan “hukum”. Kongkritnya ialah menyempurnakan sistim perundang - undangan sosialis yang bercorak Tiongkok yang mengambil Undang-Undang Dasar sebagai sentral; Memperkuat pelaksanaan manajemen  administrasi menurut undang-undang, mendorong cepat laju pembangunan negara hukum; Menjamin sistim hukum yang adil, memperkuat kredibilitas hukum publik; Memperkuat sosialisasi tentang konsep “hukum” kepada seluruh rakyat, mendorong pembangunan masyarajkat hukum; Mendorong kuat pembinaan barisan petugas hukum; Memperkuat dan memperbarui pekerjaan memimpin dari Partai terhadap pendorongan menyeluruh manajemen negara menurut undang-undang./.

 

Komentar

Yang lain