Penyampaian Penghargaan Kontes Kopi Khas Vietnam
(VOVWORLD) - Pada Sabtu (30 April), Komite Rakyat Provinsi Dak Lak dan Asosiasi Kopi Buon Ma Thuot mengadakan acara penyampaian penghargaan kontes "Kopi Khas Vietnam 2022".
Produk unggulan kopi Robusta dianugerahi sertifikat kopi spesial Vietnam (Foto: VNA) |
Menurut Panitia, setelah 6 bulan peluncuran, kontes ini telah mengumpulkan 48 unit kontestan dengan 83 sampel kopi, antara lain 53 sampel kopi Robusta dan 30 sampel kopi Arabika dari 7 provinsi dan kota penghasil kopi.
Ini adalah kali ke-4 diadakan kontes tersebut untuk memuliakan petani kopi, produk kopi khas dan produsen kopi yang mencapai standar khusus; memperkenalkan produk kopi biji khusus Vietnam kepada konsumen di dalam dan luar negeri.