Peranan Pasukan Keamanan Publik Rakyat dalam perang perlawanan membebaskan Vietnam Selatan, menyatukan Tanah Air

Peranan Pasukan Keamanan Publik Rakyat dalam perang perlawanan membebaskan Vietnam Selatan, menyatukan Tanah Air - ảnh 1
Pasukan keamanan publik memberikan banyak sumbangan kepada Tanah Air
(Foto: dantri.com.vn)
(VOVworld) – Lokakarya ilmiah dengan tema: “Peranan dan sumbangan yang diberikan pasukan keamanan publik rakyat dalam perang perlawanan membebaskan Vietnam Selatan dan menyatukan Tanah Air” diadakan pada Jumat pagi (24 April) di kota Ho Chi Minh (Vietnam Selatan). Lokakarya ini menghimpun 90 laporan, referat dan sumbangan pendapat tentang beberapa kelompok masalah seperti: haluan, garis politik dan kepemimpinan Partai Komunis terhadap pasukan keamanan publik rakyat dalam usaha membebaskan Vietnam Selatan, menyatukan Tanah Air; pasukan keamanan publik Vietnam Selatan ikut membebaskan Vietnam Selatan, menyatukan Tanah Air, membela keamanan dan ketertiban sosialis di Vietnam Utara, memberikan bantuan tenaga manusia dan harta benda kepada Vietnam Selatan, dll. Banyak artikel dan pendapat telah mengajukan bukti-bukti sejarah, membantu pasukan Keamanan Publik Rakyat menarik pengalaman dalam perjuangan revolusioner. Lokakarya ini juga berfokus memperjelas peranan dan sumbangan yang diberikan Keamanan Publik Rakyat dalam perjuangan membebaskan Vietnam Selatan dan menyatukan Tanah Air./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain