Perancis dan Jerman mendesak penaatan gencatan senjata menyeluruh di Ukraina

(VOVWORLD) - Dalam satu Pernyataan Bersama pada Jumat (28 Desember), Presiden Perancis, Emmanuel Macron dan Kanselir Jerman, Angela Merkel telah mengulangi seruan kepada semua pihak yang bersangkutan supaya menaati satu gencatan senjata yang “pasti, menyeluruh dan berjangka panjang” di Ukraina Timur.
Perancis dan Jerman mendesak penaatan gencatan senjata menyeluruh  di Ukraina - ảnh 1Presiden Perancis, Emmanuel Macron (kiri) dan Kanselir Jerman, Angela Merkel (Foto:kyivpost.vom)

Dua pemimpin tersebut juga menyambut baik tercapainya satu gencatan senjata baru antara Ukraina, Rusia dan Organisasi Keamanan dan Kerjasama Eropa yang akan menjadi efektif pada Sabtu (29 Desember). Kedua pemimpin tersebut menekankan bahwa penjaminan satu lingkungan akan membolehkan pelaksanaan aktivitas-aktivitas kemanusiaan yang penting.

Sebelumnya, pada Rabu (26/12), dekrit situasi perang yang  diberlakukan oleh Presiden Ukraina, Petro Proshenko pada tanggal 25/11 di beberapa daerah perbatasan-perbatasan telah habis waktu. Pada awal bulan ini, dia pernah menyatakan tidak bermaksud memperpanjang dekrit tersebut, kecuali ada tanda yang jelas tentang satu serangan besar dari Rusia.

Komentar

Yang lain