Perjanjian Perdagangan Bebas Vietnam – Uni Eropa: Pesan positif dari Eropa
(VOVWORLD) - Perjanjian Perdagangan Bebas Uni Eropa – Vietnam (EVFTA) dan Perjanjian Proteksi Investasi Uni Eropa – Vietnam (EVIPA) yang baru saja ditandatangani oleh Vietnam dan Uni Eropa terus menjadi isi yang mendapat perhatian dari pers internasional.
PM Nguyen Xuan Phuc menyaksikan acara panandatanganan Perjanjian EVFTA (Foto: VNA) |
Website “irishexaminer.com”, pada Senin (1/7), memuat artikel yang menilai bahwa EVFTA membuka peluang besar bagi para eksportir Irlandia, terutama bidang pertanian. Ini merupakan permufakatan yang baik bagi semua negara anggota Uni Eropa, terutama Irlandia. Namun, seperti halnya dengan permufakatan FTA antara Uni Eropa dan blok Pasar Bersama Amerika Selatan (MERCOSUR), EVFTA menyampaikan satu sinyal yang jelas kepada Amerika Serikat bahwa perdagangan bebas merupakan masa depan. Bagi semua negara yang ada kemungkinan besar akan meninggalkan Uni Eropa seperti Inggris serta semua negara akan meninggalkan blok MERCOSUR pada masa depan, Uni Eropa ingin mengirim pesan bahwa jika berpartisipasi dalam perjanjian-perjanjian perdagangan, Uni Eropa akan menjadi seorang "pemain" yang serius dan reseptif di pasar global.
Sementara itu, koran “The Insider Stories” menganggap bahwa EVFTA memperkuat lebih lanjut lagi konektivitas antara Uni Eropa dan kawasan Asia Tenggara, turut memperkuat kerjasama antara ASEAN dan Uni Eropa untuk menuju ke hubungan perdagangan dan investasi yang lebih erat antara dua kawasan. Selain keuntungan ekonomi, EVFTA juga menargetkan akan mendorong perkembangan yang berkesinambungan di Vietnam dan Uni Eropa.