Perlu ada tekat politik untuk membawa Tanah Air berkembang pada tahap baru
(VOVworld) - Perlu ada tekat politik untuk membawa Tanah Air berkembang pada tahap baru. Demikian ditegaskan oleh Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc di depan sidang online selama satu setengah hari antara Pemerintah dengan para pemimpin dari 63 provinsi dan kota pada Kamis siang (29 Desember). Ini juga merupakan pesan yang ingin disampaikan oleh PM kepada para pemimpin berbagai tingkat, berbagai instansi dan daerah untuk melaksanakan target-target perkembangan sosial-ekonomi tahun 2017.
PN Nguyen Xuan Phuc berbicara di depan sidang online tersebut
(Foto: vov.vn)
PM Nguyen Xuan Phuc mengatakan: Kalau tidak melakukan pembaruan, reformasi, mengatasi problematik, keterbelakangan yang sedang menghalangi perkembangan, maka Vietnam akan menjumpai kesulitan yang teramat besar. Dalam persyaratan seperti itu, PM Nguyen Xuan Phuc menunjukkan: Saya meminta untuk memperhatikan, berfokus memberikan bimbingan dan penyelenggaraan tahun 2017 ialah kestabilan makro, pertumbuhan yang lebih tinggi dari pada tahun 2016, yang dikaitkan dengan restrukturisasi perekonomian, memperbarui pola pertumbuhan, meningkatkan produktivitas, kualitas, hasil-guna dan daya saing. Jika tidak melakukan restrukturisasi secara gigih, tidak meningkatkan produktivitas, kualitas dan daya saing, maka Vietnam akan jatuh tertinggal di belakang, akan tidak bisa memecahkan tantangan-tantangan tentang sosial-ekonomi, lingkungan, pertahanan dan keamanan, diplomatik, tidak bisa mempersempit kesenjangan dalam perkembangan dengan negara-negara lain dan juga tidak bisa lepas dari perangkap pendapatan menengah.
PM Nguyen Xuan Phuc juga menekankan: Dalam proses menyelenggarakan perekonomian tahun 2017, hal yang penting ialah harus memperkokoh kepercayaan pada mata uang Vietnam, menjamin daya beli dari mata uang Vietnam dalam jangka menengah dan jangka panjang, berfokus memperbaiki lingkungan investasi dan bisnis, berupaya meningkatkan kelas internasional tentang lingkungan investasi dan bisnis.