Persentase Kepala Keluarga Miskin di Vietnam akan Merosot hingga Tinggal 2,75 Persen pada Akhir 2020

(VOVWORLD) - Perdana Menteri Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, pada Jumat pagi (11/12), di Kota Ha Noi, menghadiri secara virtual Konferensi Nasional Evaluasi Pengentasan Kemiskinan Periode 2016-2020.

Persentase Kepala Keluarga Miskin di Vietnam akan Merosot hingga Tinggal 2,75 Persen pada Akhir 2020 - ảnh 1Perdana Menteri Vietnam, Nguyen Xuan Phuc memimpin konferensi tersebut (Foto: VGP) 

Tentang tugas konkret di waktu mendatang, PM Nguyen Xuan Phuc menganggap perlunya menyempurnakan kebijakan membantu warga miskin dan standar kemiskinan multidimensi, memprioritaskan anak-anak, orang lanjut usia, dan warga etnis minoritas, menjamin agar tidak ada siapa pun yang tertinggal. Ia mengatakan:

“Untuk melaksanakan tanggung jawab terhadap warga miskin, saya meminta warga seluruh negeri untuk melaksanakan gerakan baru yaitu setiap kecamatan, setiap dukuh membangun pola pengentasan kemiskinan yang tipikal, sesuai dengan daerahnya, dengan cara yang lebih kreatif, di antaranya perlu menaruh perhatian khusus terhadap sumber daya manusia. Daerah-daerah yang memiliki kondisi sosial-ekonomi yang cukup lebih baik perlu membantu kabupaten dan kecamatan yang menghadapi kesulitan berat di sektor sosial-ekonomi”.

Menurut laporan di konferensi tersebut, diprediksi bahwa hingga akhir tahun ini, persentase kepala keluarga miskin di seluruh negeri akan merosot hingga tinggal 2,75 persen. Dengan demikian, setelah 5 tahun, rata-rata setahun merosot 1,43 persen, mencapai jatah yang ditetapkan Majelis Nasional.

Komentar

Yang lain