Persidangan ke-36 Komite Tetap MN Vietnam telah berakhir

(VOVworld) –Setelah berlangsung selama tujuh hari, pada Senin sore (16 Maret), di kota Hanoi, dengan dipimpin oleh Ketua Majelis Nasional Vietnam, Nguyen Sinh Hung, Komite Tetap Majelis Nasional (MN) Vietnam telah menutup  persidangan ke-36.

          Ketika berbicara di depan upacara ini, Ketua Majelis Nasional , Nguyen Sinh Hung meminta kepada semua kementerian, instansi, badan yang bersangkutan supaya dengan aktif dan giat menyelesaikan pekerjaan persiapan untuk bisa menyelenggarakan dengan sukses Majelis Umum ke -132 Uni Parlemen Dunia  (IPU-132). 

          Dengan rancnagan-rancangan Undang-Undang yang telah mendapat pendapat pada persidangan kali ini, Ketua Majelis Nasional , Nguyen Sinh Hung meminta kepada badan penyusun  dan badan pemeriksaan supaya perlu berkoordinasi erat untuk menerima, menyempurnakan dan  menjamin kualitas-nya sebelum disampaikan kepada MN pada persidangan mendatang.

Sebelumnya pada Senin pagi (16 Maret), Komite Tetap Majelis Nasional Vietnam meneruskan agenda Persidangan ke-36,  berbahas tentang program legislasi Majelis Nasional (MN) angkatan ke-13 tahun 2015 dan merencanakan program legislasi tahun 2016.


 Persidangan ke-36  Komite Tetap MN Vietnam telah berakhir - ảnh 1
Persidangan ke-36 Komite Tetap MN Vietnam
(Foto: vov.vn)

Direncanakan, pada tahun 2015, dalam program legislasi, Majelis Nasional akan mengesahkan 28 rancangan dan memberikan pendapat kepada 26 rancangan lain. Program legislasi Majelis Nasional tahun 2016 akan terdiri dari 31 rancangan undang-undang, 2 rancangan peraturan Negara dan 1 rancangan resolusi Majelis Nasional.

Melalui perbahasan, mayoritas anggota menyetujui isi yang diajukan dalam Laporan Verifikasi Komisi Perundang-Undangan Majelis Nasional. Akan tetapi, untuk memenuhi kebutuhan kehidupan dan melaksanakan secara serius Resolusi Majelis Nasional tentang program legislasi, para anggota meminta supaya menyesuaikan beberapa isi dalam program legislasi. Isi yang mendapat perhatian banyak anggota ialah masalah menunda waktu penyampaian Rancangan Undang-Undang tentang Demonstrasi  sampai persidangan ke-2 Majelis Nasional Vietnam angkatan ke-14 (Oktober 2016).

Juga pada Senin pagi, Komite Tetap Majelis Nasional memberikan pendapat tentang persiapan bagi persidangan ke-9 Majelis Nasional angkatan ke-13. Direncanakan, persidangan ini akan berlangsung dari 20 Mei sampai 25 Juni tahun 2015. Majelis Nasional akan mempelajari dan mengesahkan 11 rancangan undang-undang dan 1 resolusi, memberikan pendapat kepada 15 rancangan undang-undang yang lain./.

 

Komentar

Yang lain