(VOVworld) – Persidangan ke-6 Majelis Nasional (MN) Vietnam angkatan ke-13 direncanakan akan dibuka pada 21 Oktober ini dan memakan waktu kira-kira 40 hari dengan banyak isi yang penting. Demikian informasi yang diajukan dalam jumpa pers yang diadakan oleh Kantor MN Vietnam pada Kamis sore, (17 Oktober).
Persidangan ke-5 MN Vietnam angkatan ke-13
(Foto: baomoi.com)
Kepala Kantor MN Vietnam, Nguyen Hanh Phuc memberitahukan bahwa pada persidangan ini, Majelis Nasional Vietnam akan membahas dan mengesahkan banyak rancangan Undang-Undang yang penting, diantaranya ada Rancangan Amandemen Undang-Undang Dasar-tahun 1992 (UUD-1992), Rancangan Undang-Undang tentang Pertanahan (amandemen), Rancangan Undang-Undang tentang Penerimaan Warga, Rancangan Undang-Undang tentang Tender (amandemen), Rancangan Undang-Undang tentang Pelaksanaan Penghematan dan Pemberantasan Keborosan (amandemen) dan lain-lain.
Tentang Rancangan Amandemen UUD-1992, Nguyen Hanh Phuc, Kepala Kantor MN Vietnam memberitahukan: “Tentang Rancangan Amandemen UUD, pada persidangan kali ini, MN Vietnam akan bertekad mengesahkannya, karena hingga sekarang ini, Komite Tetap MN Vietnam telah melakukan tiga sesi persidangan dan para anggota MN fulltimer telah berbahas tentang masalah ini di atas dasar menerima semaksimal mungkin mayoritas pendapat rakyat. Khususnya tentang masalah pemerintahan perkotaan, Rancangan UUD masih mengambil dua metode, karena kita belum mengevaluasikan praktek”.
Tentang sosial-ekonomi, pada persidangan kali ini, MN Vietnam akan mendengarkan, membahas dan memberikan pendapat serta mengesahkan laporan tentang hasil pelaksanaan rencana perkembangan sosial-ekonomi tahun 2013, rencana perkembangan sosial-ekonomi tahun 2014, Laporan tentang situasi pelaksanaan rencana perkembangan sosial-ekonomi 5 tahun (2011-2015).
Khususnya, pada persidangan ini, MN Vietnam menyediakan waktu selama 3 hari untuk melakukan acara interpelasis terhadap para anggota Pemerintah tentang beberapa isi penting, maupun berbahas tentang masalah personalia dan meminta kepada MN Vietnam untuk mengesahkan dua Deputi Perdana Menteri baru menurut daftar yang disampaikan oleh Perdana Menteri Pemerintah yaitu Kepala Kantor Pemerintah Vietnam, Vu Duc Dam dan Menteri Luar Negeri Vietnam, Pham Binh Minh
Tentang pekerjaan pengawasan MN Vietnam akan meninjau laporan pengawasan terhadap pelaksanaan kebijakan dan undang-undang tentang asuransi ekonomi periode 2009-2012 dan hasil peninjauan kembali perancangan, investasi pemangunan semua proyek hydro listrik dan pengoperasian semua proyek hydro listrik./.