Perundingan antara dua bagian negeeri Korea mengalami kegagalan
(VOVworld)- Kantor Berita Republik Korea "Yonhap" telah mengutip kata seorang pejabat Kementerian penyatuan negara ini yang memberitahukan bahwa perundingan ke-3 tingkat staff ahli antara Republik Korea dan RDR Korea yang berlangsung pada Senin (15 Juli) tentang pemulihan kembali aktivitas zona industri bersama Kaesong telah berakhir tapi tidak mencapai sebarang permufakatan manapun.
Mobil yang mengangkut kolompok persiapan rombongan perunding Republik Korea datang ke zona industri Kaesong
(Foto: vietnamplus.vn)
Delegasi Republik Korea yang dikepalai oleh kepala baru Kim Kiwoong. Delegasi pihak RDR Korea tetap dikepalai Park Chol-su, Wakil Direktur Kantor Bersama zona industri bersama Kaesong. Menurut Yonhap, perudingan itu mengalami kegagalan karena kedua fihak masih mengalami perselisihan tentang cara memulihkan kembali aktivitas zona industri bersama Kaesong.
Putaran perundingan ke-dua yang berlangsung pada 10 Juli yang lalu juga gagal karena perselisihan yang sama. Pada perundingan, Republik Korea mengusulkan kepada RDR Korea supaya bertanggung jawab atas semua kerugian yang diderita oleh Republik Korea karena Pyong Yang secara sefihak menutup pintu zona industri bersama Kaesong pada bulan April lalu dan perlu memberikan jaminan yang jelas agar jangan membiarkan terjadinya kembali skenario yang sama. Pada fihaknya, Pyong Yang menuduh Seoul yang harus bertanggung jawab atas aktivitas di zona industri bersama Kaesong yang dihentikan, menekankan bahwa zona industri bersama Kaesong ini pada pokok-nya ditutup karena latihan- latihan perang bersama antara Republik Korea dan Amerika Serikat./.