Perundingan tentang Perjanjian Kemitraan Ekonomi Komprehensif Kawasan

(VOVworld) - Kira-kira 500 urtusan dari 10 negara ASEAN dan 6 negara mitra  yang meliputi Jepang, Tiongkok, Republik Korea, India, Australia dan Selandia Baru  menghadiri putaran perundingan ke-5 tentang Perjanjian Kemitraan Ekonomi Komprehensif Kawasan (RCEP) yang  baru-baru ini berlangsung di Singapura.

Perundingan tentang Perjanjian Kemitraan Ekonomi Komprehensif Kawasan - ảnh 1
Iustrasi .
(Foto:www.baophuyen.com.vn)

Komunike pers yang dikeluarkan Ketua Komite Perundingan Perdagangan RCEP memberitahukan bahwa pada putaran perundingan ini, para utusan berbahas tentang masalah-masalah kunci yang bersangkutan dengan perdagangan barang, perdagangan jasa layanan, investasi, hak kepemilikan intelekltual, kebijakan kompetitif, kerjasama, teknik dan beberapa bidang hukum.

Negara-negara yang bersangkutan mencapai kesepakatan tentang masalah-masalah kunci dalam bidang perdagangan barang, misalnya metode melakukan perundingan tentang pajak, langkah-langkah non-tarif, patokan, ketentuan teknik dan prosedur evaluasi yang cocok (STRACAP) dan lain-lain…./.


Komentar

Yang lain