Perundingan tentang Program air bersih dan sanitasi daerah pedesaan

(VOVworld) – Kantor Pemerintah Vietnam pada Senin (24 September) mengirim nota yang isinya menyampaikan pendapat dari Deputi Perdana Menteri (PM) Vietnam, Hoang Trung Hai yang menyetujui permintaan dari Bank Negara Vietnam tentang perundingan dengan Bank Dunia (WB) mengenai Perjanjian pemberian bantuan dan naskah-naskah hukum yang bersangkutan dengan “Program air bersih dan sanitasi pedesaan berdasarkan pada hasil di delapan provinsi di daerah dataran rendah sungai Merah”.

Perundingan tentang Program air bersih dan sanitasi daerah pedesaan - ảnh 1
Ilustrasi
(Foto: phutho.gov.vn)

Delegasi antar-instansi terdiri dari banyak kantor seperti: Kantor Kepresidenan, Kantor Pemerintah, kementerian-kementerian seperti: Pertanian dan Pengembangan Pedesaan, Perencanaan dan Investasi, Keuangan, Kementerian Luar Negeri, Kementerian Hukum, Komite Rakyat delapan provinsi dan kota peserta program ini (yaitu Hanoi, Phu Tho, Vinh Phuc, Bac Ninh, Hung Yen, Quang Ninh, Ha Nam dan Thanh Hoa) dan Bank Negara Vietnam. Kepala Biro Kerjasama Internasional, Bank Negara Vietnam, Doan Hoai Anh mengepalai delegasi tersebut. Proyek pemasokan air bersih dan kebersihan pedesaan daerah dataran rendah sungai Merah mendapat bantuan dari Asosiasi Pembangunan Internasional (IDA) dari Bank Dunia, melalui Pusat Negara urusan air bersih dan kebersihan pedesaan, Kementerian Pertanian dan Pengembangan Pedesaan Vietnam dan dijalankan dari 2005 sampai 2013./.

Komentar

Yang lain