Pesawat militer AS datang ke Finlandia untuk menyiapkan pertemuan puncak AS-Rusia
(VOVWORLD) - Media Finlandia memberitakan bahwa satu pesawat transportasi militer yang tidak jelas identifikasinya telah turun landas di bandara Helsinki pada Kamis pagi (05 Juli), menjelang pertemuan puncak antara Presiden Rusia, Vladimir Putin dan timpalannya dari Amerika Serikat (AS), Donald Trump yang akan berlangsung.
Menurut Koran “Tlta-lehti”, pesawat tersebut milik Markas Komando Angkatan Transportasi Udara – satu unit Angkatan Udara AS urusan transportasi udara.
Finavia-badan pengelolaan bandara Finlandia sekarang belum memberikan komentar tentang hal ini. Kementerian Luar Negeri Finlandia juga menolak memberikan informasi kongkrit tentang barang-barang yang ada di pesawat tersebut. Pertemuan puncak AS-Rusia direncanakan akan berlangsung pada tanggal 16/7. Tempatnya yang pasti belum dibahas.