Pesta internet berlangsung secara bergelora di provinsi Lao Cai

(VOVworld) – Pada Minggu (11 Oktober), di Perpustakaan provinsi Lao Cai (Vietnam Utara), Dinas Informasi dan Komunikasi serta Dinas Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata provinsi Lao Cai berkoordinasi dengan Badan Pengelolaan proyek “Meningkatkan kemampuan menggunakan pesawat komputer dan akses internet komunitas di Vietnam” (proyek BMGF) mengadakan peristiwa komunikasi dengan tema “Pesta internet”. Lebih dari 200 pelajar dari sekolah-sekolah di kota Lao Cai telah ikut serta dalam peristiwa ini.


Pesta internet berlangsung secara bergelora di provinsi Lao Cai - ảnh 1
Upacara pembukaan "Pesta internet" di provinsi Lao Cai
(Foto: baolaocai.vn)

“Pesta internet” merupakan peristiwa yang berada dalam rangka aktivitas proyek BMGF yang diadakan dengan maksud mengembangkan hasil-guna aktivitas di tempat-tempat akses internet publik, meningkatkan kemampuan menggunakan pesawat komputer dan akses internet publik di kalangan penduduk. Proyek  yang disponsori oleh Dana Bill & Melinda Gates untuk meningkatkan kemampuan  melayani dan cara memasok informasi melalui pesawat komputer dan internet kepada semua perpustakaan publik dan kantor pos-budaya kecamatan.

Pada waktu mendatang, “Pesta internet” direncanakan akan diadakan di 46 tempat di provinsi ini. Akivitas ini akan turut menyosialisasikan dan memperkenalkan manfaat penggunaan pesawat komputer dan akses internet kepada rakyat, khususnya para pembaca dari perpustakaan.


Komentar

Yang lain