Pilpres AS 2024: Dua Capres Masuk ke Perdebatan Langsung yang Pertama

(VOVWORLD) - Wakil Presiden (Wapres) Amerika Serikat (AS), Kamala Harris dan calon presiden (Capres) dari Partai Republik, Donald Trump, pada Rabu pagi (11 September), waktu lokal, telah memulai perdebatan langsung yang pertama di Pusat Konstitusi Nasional (NCC) di Kota Philadelphia, Pennsylvania.

Perdebatan tersebut dikoordinasikan oleh Kantor Berita ABC News dengan durasi selama 90 menit dan tidak ada penonton langsung. Isi perdebatan itu disekitar masalah-masalah yang mendapat perhatian warga AS seperti masalah ekonomi, migrasi, masalah aborsi, kebijakan luar negeri, khususnya konflik-konflik Rusia-Ukraina dan Pasukan Hamas-Israel. 

Komentar

Yang lain