(VOVWORLD) - Pada Rabu malam (31 Januari), di Kota Ho Chi Minh, pimpinan Kota Ho Chi Minh melakukan pertemuan dengan Konsul Jenderal, Kepala Perwakilan berbagai organisasi internasional, Kantor ekonomi-kebudayaan, Asosiasi badan usaha negara-negara dan teritori di Kota Ho Chi Minh.
Ibu Nguyen Thi Le, Wakil Sekretaris Komite Rakyat Kota dengan para utusan (Foto: Xuan Khu / VNA) |
Pada pertemuan ini, Ibu Nguyen Thi Le, Wakil Sekretaris Komite Rakyat Kota, mengatakan bahwa dam proses perkembangan, Kota Ho Chi Minh menginginkan agar badan-badan konsuler, organisasi internasional, Kantor ekonomi-kebudayaan, Asosiasi badan usaha negara-negara asing terus seiring sejalan dengan Kota, khususnya dalam upaya membangun Kota menjadi kota pintar, pusat ekonomi, keuangan, perdaganagn, ilmu pengetahuan dan teknologi dan budaya di kawasan.
Kota Ho Chi Minh berkomitmen terus berkoordinasi erat dan membantu kantor-kantor perwakilan negara asing dalam penyelenggaraan aktivitas pertukaran ekonomi, budaya, kesehatan, pendidikan, turut memahami satu sama lain; menciptakan hubungan yang lebih erat untuk bersama-sama menuju ke pembangunan yang saling menguntungkan.