PM Jepang, Shinzo Abe mengirim benda sajian ke Kuil Yasukuni

(VOVWORLD) - Kantor Berita “Kyodo”, Selasa (15/8), memberitakan bahwa Perdana Menteri (PM) Jepang, Shinzo Abe, telah mengirim benda-benda sajian ke Kuil Yasukuni yang kontroversial sehubungan dengan peringatan ultah ke-72 Hari Jepang menyerah pada Perang Dunia II. Akan tetapi, pemimpin Jepang ini tidak langsung mengunjungi kuil ini.
 PM Jepang, Shinzo Abe mengirim benda sajian ke Kuil Yasukuni - ảnh 1 PM Shinzo Abe dalam kunjungan di Kuil Yasukuni (Foto: CNN)

Ketika menjawab interviu kalangan pers, legislator Masahiko Shibayama dari Partai Liberal Demokrat (LDP) yang berkuasa memberitahukan bahwa wakil dari PM Shinzo Abe datang ke kuil ini untuk mempersembahkan benda ritual serta berdoa untuk perdamaian. PM Shinzo Abe tidak langsung melakukan kunjungan ke kuil tersebut dianggap sebagai satu gerak-gerik untuk menghindari pengaruh terhadap hubungan dengan negara-negara tetangga Tiongkok dan Republik Korea, pada latar belakang ketegangan meningkat di kawasan setelah beberapa uji coba rudal yang dilakukan oleh Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDRK) serta Amerika Serikat dan RDRK terus saling menantang bersangkutan dengan program nuklir dan rudal balistik Pyong Yang. 

Komentar

Yang lain