(VOVworld) – Atas undangan Perdana Menteri (PM) Australia, Tony Abbott dan PM Selandia Baru, John Key, pada Senin pagi (16 Maret), Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Tan Dung dan istri mengepalai delegasi tingkat tinggi Vietnam meninggalkan kota Hanoi, melakukan kunjungan resmi ke Australia dari 17 sampai 18 Maret dan mengunjungi Selandia Baru dari 19 sampai 20 Maret ini.
Kunjungan resmi PM Nguyen Tan Dung ke Australia dan Selandia Baru bertujuan terus memperkokoh dan memperdalam hubungan Kemitraan komprehensif dengan dua negara pada latar belakang situasi dunia mengalami banyak gejolak.
Bersangkutan dengan peristiwa ini, pada malam harinya (16 Maret), Perdana Menteri (PM) Nguyen Tan Dung, istri dan delegasi tingkat tinggi Pemerintah Vietnam telah tiba di kota pelabuhan Sydney untuk memulai kunjungan resmi di Australia atas undangan PM Australia Tony Abbott dan istri.
PM Nguyen Tan Dung dan istri
(Foto: vov.vn)
Ini merupakan kunjungan resmi ke-2 yang dilakukan oleh PM Nguyen Tan Dung. Kunjungan PM Nguyen Tan Dung di Australia kali ini tidak hanya bermaksud mempererat hubungan persahabatan dengan Australia, tapi juga memperkuat kerjasama komprehensif antara dua negara supaya semakin menjadi lebih substantif di semua bidang, terutama ekonomi, perdagangan, investasi, keamanan dan pertahanan. Menurut agenda, pada Selasa (17 Maret), di Sydney akan berlangsung banyak aktivitas dengan jadwal yang padat dalam kerangka kunjungan resmi yang dilakukan PM Nguyen Tan Dung di Australia.
Sehubungan dengan kesempatan ini, kami akan menyampaikan Ulasan VOV5 dengan judul: “
Mendorong hubungan kerjasama komprehensif antara Vietnam dengan Australia dan New Zealand”./.