PM Nguyen Xuan Phuc melakukan pertemuan dengan badan-badan usaha besar Australia
(VOVWORLD) - Pertemuan ini berlangsung pada Sabtu (17/3) waktu lokal di Sydney. Pada pertemuan kerja ini, wakil dari beberapa grup Australia menilai tinggi Vietnam dalam upaya memperbaiki lingkungan investasi, promosi investasi, mendorong konektivitas badan usaha dua negara.
PM Nguyen Xuan Phuc melakukan pertemuan dengan badan-badan usaha besar dari Australia (Foto :VOV) |
Berbagai grup menyatakan optimisme pada pasar Vietnam karena kestabilan, jumlah penduduk besar, modal investasi asing langsung tinggi dan kelas menengah semakin meningkat. Vietnam juga sedang menuju ke menjadi tempat transit, satu pusat produksi dari kawasan ASEAN.
Ketika menyambut para investor yang ingin melakukan bisnis dan memperluas aktivitas bisnis di Vietnam, PM Nguyen Xuan Phuc menegaskan bahwa Pemerintah Vietnam berkomitmen akan mempertahankan lingkungan makro yang stabil, terus memperbaiki kualitas institusi, mendorong hukum, meningkatkan menajemen negara untuk mempertahankan pertumbuhan yang cepat dan berkesinambungan.
Sebelumnya, pada pagi hari yang sama, di Sydney, PM Nguyen Xuan Phuc telah melakukan pertemuan dengan para wakil tipikal dari Asosiasi Wirausaha Vietnam di Australia dan Kelub para ilmuwan Vietnam di negara bagian Queensland.