PM Nguyen Xuan Phuc Menerima Dubes Selandia Baru untuk Vietnam
(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, pada Kamis sore (10/12), di Kota Hanoi, telah menerima Duta Besar Selandia Baru, Wendy Matthew sehubungan dengan berakhirnya masa baktinya di Vietnam.
Perdana Menteri Vietnam, Nguyen Xuan Phuc (kanan) dan Duta Besar Selandia Baru, Wendy Matthew (Foto: VNA) |
PM Nguyen Xuan Phuc menegaskan bahwa hubungan antara kedua negara yang akrab dan mesra di semua tingkat dan kerjasama di banyak bibang dan menginginkan kedua negara akan terus mengembangkan berbagai keunggulan dalam meningkatkan nilai perdagangan di masa depan. Beliau pun mengapresiasi upaya Selandia Baru dalam mengendalikan wabah Covid-19 dan menjelaskan bahwa meskipun wabah Covid-19 di dunia semakin kompleks, tetapi Pemerintah Vietnam selalu berupaya mengendalikan wabah dan melindungi keselamatan warga.
D pihaknya, Dubes Selandia Baru, Wendy Matthews menekankan bahwa Selandia Baru ingin belajar dari pengalaman Vietnam dalam mengadakan konferensi-konferensi daring. Ia menjelaskan meskipun pandemi Covid-19 menjadi rintangan, tetapi menciptakan banyak peluang bagi badan-badan usaha Selandia Baru untuk mempercepat investasinya di Vietnam. Ia berharap di waktu mendatang, banyak kader dan pelajar Vietnam terus belajar dan berlatih kerja di Selandia Baru.