PM Nguyen Xuan Phuc menerima Gubernur Bank Sentral Thailand, Veerathai Santiprabhob
(VOVWORLD) - Ketika menerima Gubernur Bank Sentral Thailand, Veerathai Santiprabhob pada Senin pagi (5/8), di Kota Ha Noi, Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc menyatakan kegembiraan ketika melihat bahwa bank dua negara telah mendorong hubungan kerjasama, menandatangani dan menggelarkan banyak naskah kerjasama penting. Ini merupakan langkah penting yang menciptakan prasyarat bagi sidang kabinet gabungan Vietnam – Thailand mendatang.
PM Nguyen Xuan Phuc (kanan) menerima Gubernur Bank Sentral Thailand, Veerathai Santiprabhob (Foto: VGP) |
Beliau percaya bahwa kerjasama antara dua bank sentral dan sistem bank dua negara akan semakin erat, turut membangun dan mengembangkan lebih lanjut lagi hubungan kemitraan strategis antara dua negara, dan percaya bahwa hubungan ini akan semakin berkembang secara kuat, terutama di bidang perdagangan dan investasi. PM Nguyen Xuan Phuc menegaskan bahwa Vietnam selalu menciptakan syarat yang kondusif bagi para investor dan menyambut para investor Thailand.
Pada pihaknya, Gubernur Bank Sentral Thailand, Veerathai Santiprabhob menganggap bahwa dua pihak perlu mendorong secara lebih kuat kerjasama di bidang keuangan-perbankan untuk menciptakan syarat yang kondusif bagi kerjasama ekonomi, perdagangan dan investasi, terutama untuk mengurangi biaya dan menciptakan syarat yang kondusif tentang pembayaran bagi para investor dan badan usaha. Thailand selalu mendukung gagasan Vietnam dalam kerjasama ASEAN serta kerjasama bilateral, terutama di bidang keuangan-perbankan.