PM Nguyen Xuan Phuc menghadiri Konferensi Promosi Investasi pada provinsi Long An

(VOVworld) - Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc dan Deputi  PM Truong Hoa Binh,  pada Senin pagi (17 Oktober) di provinsi Long An, telah memimpin  Konferensi Promosi Investasi pada provinsi Long An-tahun 2016 dengan tema: “Kerjasama dan Perkembangan yang berkesinambungan”.


PM Nguyen Xuan Phuc menghadiri Konferensi Promosi Investasi pada provinsi Long An - ảnh 1
PM Nguyen Xuan Phuc bertemu dengan para investor  pada  Konferensi tersebut 
(Foto: vov.vn)


Ketika berbicara di depan  Konferensi ini, PM Nguyen Xuan Phuc mengatakan bahwa  untuk terus menyerap investasi pada waktu mendatang, provinsi Long An harus membina kepercayaan terhadap para investor di dalam dan di luar negeri. Pemerintahan provinsi Long An melakukan pengelolaan secara baik, tapi harus bersih dan lurus, demi kepentingan rakyat dan badan usaha. PM Nguyen Xuan Phuc memberitahukan: “
Provinsi Long An perlu terus memperbaiki lingkungan investasi dan bisnis, memperhebat dialog dengan badan-badan usaha, melaksanakan pembangunan Pemerintah yang konstruktif agar badan-badan usaha  datang melakukan investasi. Oleh karena itu, harus memperkuat dialog kebijakan untuk mengatasi kesulitan-kesulitan yang dihadapi oleh para investor”.


Sebelumnya, pada Minggu sore (16 Oktober), PM Nguyen Xuan Phuc dan Deputi PM Truong Hoa Binyh beserta rombongan kerja Pemerintah telah datang memeriksa laju pembangunan Pelabuhan  Internasional Long An, di kecamatan Tan Tap, kabupaten Can Gio, provinsi Long An, mengunjungi proyek kota ekologi lima bintang, di kabupaten Can Gia, menyapa dan memberikan bingkisan kepada  Ibu Vietnam Heroik  Bien Thi Tu, di kabupaten Can Giuoc.

Komentar

Yang lain