PM Nguyen Xuan Phuc Minta supaya Lakukan Vaksinasi Covid-19 bagi Warga pada Triwulan I 2021

(VOVWORLD) - Ketika membacakan pidato pembukaan sidang periodik Pemerintah Januari 2021, pada Selasa pagi (2/2), Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, meminta badan-badan fungsional supaya dengan giat melaksanakan langkah-langkah guna memiliki vaksin Covid-19 pada triwulan I ini. 
PM Nguyen Xuan Phuc Minta supaya Lakukan Vaksinasi Covid-19 bagi Warga pada Triwulan I 2021 - ảnh 1PM Nguyen Xuan Phuc (Foto: VGP)

Ia menunjukkan:

“Beberapa kasus Covid-19 transmisi lokal telah muncul sejak 27 Januari. Meskipun sedang dalam proses Kongres Nasional XIII Partai Komunis Vietnam, tetapi Pemerintah, Komite Pengarahan Nasional urusan Pencegahan dan Pengendalian Wabah Covid-19, khususnya Kementerian Kesehatan, pemerintahan daerah-daerah telah memberikan bimbingan secara sinkron dan gigih, serta mengeluarkan langkah dan haluan yang tepat dan tepat waktu seperti mengerahkan kekuatan, mengisolasi kawasan wabah, melakukan pelacakan dan tes dengan skala besar, menghentikan beberapa aktivitas, melakukan pemeriksaan dan pengaturan secara gigih. Hingga kini, kita pada pokoknya berhasil mengendalikan situasi meski wabah masih berlangsung kompleks”.

Tentang situasi sosial-ekonomi Januari, PM memberitahukan bahwa ekonomi makro stabil, pertumbuhan produksi industri, terutama industri pengolahan dan manufaktur meningkat 22 persen. Nilai ekspor dan impor meningkat 45 persen lebih, mencapai peningkatan rekor dan surplus perdagangan. Pengucuran modal investasi publik dan jumlah badan usaha yang baru dibentuk mencapai hasil yang menggembirakan. Ia menekankan usaha mendorong 3 ruang ekonomi yaitu ekonomi domestik, ekonomi internasional dengan berbagai perjanjian perdagangan bebas, dan ekonomi digital.

Di samping masalah menanggulangi wabah serta mendorong produksi dan pertumbuhan, PM Nguyen Xuan Phuc membimbing semua kementerian, instansi, dan pemerintahan daerah untuk memperhatikan dan memikirkan kebutuhan warga pada Hari Raya Tet, terutama warga miskin, warga di daerah pedalaman dan daerah terpencil, daerah bencana alam, daerah yang diblokade karena wabah. Semangatnya ialah menjamin tersedianya barang berlimpah-ruah, selamat, mengendalikan harga dengan baik, dan memberantas spekulasi.

Komentar

Yang lain