PM Nguyen Xuan Phuc tiba di Kota Sydney untuk menghadiri KTT Istimewa ASEAN-Australia
Vu Dung -  
(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc dan Istri yang mengepalai delegasi tingkat tinggi Vietnam, pada Jumat pagi (16 Maret), telah meninggalkan Canberra, Ibukota Australia berangkat menuju ke Kota Sydney- tempat di mana akan berlangsung Konferensi Tingkat Tiggi (KTT) Istimewa ASEAN-Australia.
PM Nguyen Xuan Phuc dan Istri (Ilustrasi) (Foto: Quang Hieu/VGP) |
Menurut program aksi, setibanya di Kota Sydney, PM Nguyen Xuan Phuc melakukan pertemuan dengan Primier Negara Bagian New South Wales, Ibu Gladys Bereijlian, Gubernur Negara Bagian New South Wales, David Hurley AC DSC dan melakukan temu kerja dengan para investor keuangan Australia, menghadiri Forum Badan Usaha Vietnam-Australia serta menerima grup-grup besar Australia.
Pada Minggu (18 Maret), PM Nguyen Xuan Phuc akan menghadiri sidang pleno tentang penguatan konektivitas ASEAN-Australia, Kemitraan Ekonomi ASEAN-Australia dan Kerjasama anti-terorisme ASEAN-Australia.
Pada Sabtu (17 Maret), PM Nguyen Xuan Phuc akan menghadiri upacara penandatanganan MoU tentang anti-terorisme antara Asosiasi Negara-negara Asia dengan Pemerintah Australia, menghadiri upacara peresmian Kantor Perwakilan Radio Suara Vietnam di Kota Sydney, melakukan pertemuan dengan para wirausaha tipikal yang adalah orang Vietnam di Australia serta menerima pimpinan beberapa badan usaha besar Australia.
Vu Dung