(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Viet Nam, Pham Minh Chinh, pada 25 November sore (waktu lokal), meninggalkan Bandara Internasional Haneda (Tokyo), mengakhiri dengan baik kunjungan resmi di Jepang dari 22-25 November atas undangan PM Jepang, Kishida Fumio.
PM Pham Minh Chinh menghadiri Konferensi Promosi Investasi Viet Nam-Jepang (Foto: vov) |
Sebelumnya, pada pagi hari yang sama, PM Pham Minh Chinh menghadiri Konferensi Promosi Investasi Viet Nam-Jepang dengan tema: “Viet Nam – Jepang meningkatkan kaliber hubungan kerja sama untuk bersama berkembang”.
Pada konferensi ini, PM Pham Minh Chinh berterima kasih kepada badan-badan usaha Jepang yang telah berbagi kesulitan dan bersama dengan Viet Nam dalam pencegahan dan penanggulangan wabah Covid-19. Khususnya badan-badan usaha Jepang di Viet Nam telah tidak hanya terus melakukan investasi secara stabil di Viet Nam, tetapi juga berencana memperluas investasi jangka panjang di Viet Nam, terutama bidang-bidang yang mendapat prioritas Viet Nam untuk dikembangkan.
PM Pham Minh Chinh menegaskan: “Kami menjamin di segi haluan, kebijakan dan institusi dan dalam praktik kami tengah melaksanakannya secara sangat efektif. Saya percaya bahwa ketika Anda datang berinvestasi akan merasa tentang di segi keamanan, stabilitas politik, kondisi yang sangat penting dalam komitmen tentang penciptaan lingkungan investasi yang kondusif. Kami tengah melaksanakan 3 terobosan strategis. Pertama, secara bertahap menyempurnakan institusi demi integrasi yang intensif dan ekstensif sesuai standar internasional. Kedua, terobosan yang terkait pendidikan sumber daya manusia dan reformasi semua prosedur administrasi. Ketiga, tentang infrastruktur, di antaranya infrastruktur keras dan infrastruktur lunak. Ini adalah masalah-masalah sangat dasar”.
PM Pham Minh Chinh mengakhiri kunjungan di Jepang (Foto: vov) |
Pada konferensi tersebut, PM Pham Minh Chinh menghadiri acara penyampaian sekitar 40 permufakatan kerja sama di banyak bidang antara berbagai kementerian, instansi, daerah Viet Nam dan Jepang.
Pada hari yang sama, PM Pham Minh Chinh menerima mantan PM Jepang, Suga Yoshihide, Ketua Komite Ekonomi Viet Nam-Jepang, Ketua Organisasi Promosi Dagang Jepang (JETRO), Menteri Ekonomi, Perdagangan dan Industri Jepang, Gubernur Provinsi Kanagawa dan sebagainya.