PM Pham Minh Chinh: Berupaya Mencapai Pertumbuhan PDB Senilai 6,5-7 Persen pada Triwulan III

(VOVWORLD) - Ketika memimpin sidang periodik Pemerintah bulan Juni tahun 2024, Perdana Menteri (PM) Pham Minh Chinh, pada Sabtu pagi (06 Juli), di Kota Hanoi, telah menekankan tujuan mencapai tumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) sebesar 6,5 sampai 7 persen pada triwulan III, inflasi dikontrol di bawah 4,5 persen. 
PM Pham Minh Chinh: Berupaya Mencapai Pertumbuhan PDB Senilai 6,5-7 Persen pada Triwulan III  - ảnh 1PM PHam Minh Chinh berbicara di sidang tersebut (Foto: VOV)

PM Pham Minh Chinh menyatakan bahwa selama 6 bulan akhir tahun dan pada waktu mendatang, harus bertekad mengatasi semua keterbatasan dan yang tak mutakhir, mengatasi kesulitan dan tantangan; berupaya sekuat tenaga untuk melaksanakan dengan sukses semua tujuan, jatah, tugas yang sudah ditetapkan untuk tahun ini, fokus mengatasi kesulitan, mendorong produksi dan bisnis, memperhatikan perbaikan lingkungan investasi dan bisnis, melancarkan, memobilisasi dan menggunakan dengan efektif semua sumber daya di dalam dan di luar. 

Khususnya berupaya agar pada triwulan III mencapai pertumbuhan senilai 6,5-7 persen, inflasi dikontrol di bawa 4,5 persen, terus memprioritaskan pendorongan pertumbuhan yang terkait dengan usaha mempertahankan stabilitas ekonomi makro, mengontrol inflasi, menjamin keseimbangan-keseimbangan besar dari perekonomian.

Komentar

Yang lain