PM Pham Minh Chinh Hadiri Upacara Pencangkulan Proyek Jalan Tol Koridor Huu Nghi-Chi Lang

(VOVWORLD) - Dalam rangka kunjungan kerja di Provinsi Lang Son, pada Minggu pagi (21 April), Perdana Menteri (PM) Pham Minh Chinh telah menghadiri upacara pencangkulan Proyek jalan tol darat Huu Nghi-Chi Lang, Provinsi Lang Son – proyek terakhir di jalur tol urat nadi dan strategis Utara-Selatan sebelah Timur dari Provinsi Lang Son sampai Provinsi Ca Mau.

PM Pham Minh Chinh Hadiri Upacara Pencangkulan Proyek Jalan Tol Koridor Huu Nghi-Chi Lang - ảnh 1Panorama upacara tersebut (Foto: VOV)

Di event tersebut, PM Pham Minh Chinh menekankan bahwa pengembangan sistem infrastruktur secara konkret dan modern merupakan salah satu di antara tiga terobosan strategis yang mendapat perhatian khusus dan bimbimgan pelaksanaan oleh Partai dan Negara. Banyak proyek jalan tol sudah dan sedang digelar untuk menghubungkan daerah-daerah, di antarnya ada jalan tol Utara-Selatan sebelah Timur dari Provinsi Lang Son sampai Provinsi Ca Mau, menghubungkan 32 provinsi dan kota serta 3 zona ekonomi titik berat. Proyek jalan tol darat Huu Nghi – Chi Lang membuka ruang perkembangan yang baru, mengkonektivitaskan lalu lintas, dan ekonomi antara daerah-daerah pegunungan di Vietnam Utara dengan daeah dataran Sungai Merah, mengkonektivitaskan dua koridor ekonomi Nanning-Lang Son-Ha Noi-Hai Phong dan Lang Son-Ha Noi-Ho Chi Minh-Moc Bai, menjadi pintu gerbang penting yang menghubungkan negara-negara ASEAN dengan Tiongkok. PM Pham Minh Chinh meminta kepada Kementerian Perencanaan dan Investasi, Kementerian Perhubungan dan Transportasi serta berbagai Kementerian dan badan terkait supaya langsung terus berkoordinasi erat dengan Provinsi Lang Son untuk membantu, bersama-sama mengatasi kesulitan dan problematik, mendorong laju proyek, menjamin kualitas, laju, keselamatan, dan efektivitas.

PM Pham Minh Chinh Hadiri Upacara Pencangkulan Proyek Jalan Tol Koridor Huu Nghi-Chi Lang - ảnh 2PM Pham Minh Chinh dan para utusan peserta konferensi tersebut (Foto: VOV)

Pada sore hari yang sama, PM Pham Minh Chinh menghadiri Konferensi mengumumkan Perancangan dan Promosi investasi Provinsi Lang Son. 

Komentar

Yang lain