PM Vietnam Adakan Sidang Kerja dengan Para Pemimpin Kantor Pemberitaan
(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Vietnam, Pham Minh Chinh, pada tanggal 20 Juni di Kota Ha Noi, mengadakan sidang kerja dengan para pemimpin kantor pemberitaan sehubungan dengan peringatan HUT ke-96 Hari Pers Revolusioner Vietnam (21 Juni 1925- 21 Juni 2021).
PM Pham Minh Chinh berbicara di depan sidang kerja dengan para pemimpin kantor pers (Foto: Duong Giang/VNA) |
Berbicara di depan sidang kerja tersebut, PM Pham Minh Chinh menekankan bahwa Pemerintah selalu mendengarkan, mengerti dan berbagi semua kesulitan dan tantangan, mengapresiasi dan mengeluarkan solusi dalam menciptakan syarat yang paling kondusif bagi kegiatan kantor-kantor pemberitaan dan para jurnalis, menjamin penaatan ketentuan hukum dalam skala wewenang Pemerintah. Pemerintah juga ingin menerima dukungan dan masukan yang disampaikan para jurnalis untuk membangun Pemerintah yang jernih dan lurus, bertindak secara gigih dan efektif, mengerti warga, akrab dengan masyarakat dan semuanya demi kepentingan nasional dan kepentingan warga.