PM Vietnam Lakukan Pertemuan dengan Pendiri merangkap Presiden WEF, Klaus Schwabs, PM Republik Korea, Presiden Ukraina, dan PM Kerajaan Belgia

(VOVWORLD) - Pada Selasa sore (16 Januari) waktu lokal, di Davos (Swiss), sehubungan dengan kehadirannya pada Forum Ekonomi Dunia, Perdana Menteri (PM) Vietnam, Pham Minh Chinh telah melakukan pertemuan-pertemuan dengan Pendiri merangkap Presiden WEF, Klaus Schwabs; PM Republik Korea, Han Duck-soo; Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky; dan PM Kerajaan Belgia, Alexander De Croo.
PM Vietnam Lakukan Pertemuan dengan Pendiri merangkap Presiden WEF, Klaus Schwabs, PM Republik Korea, Presiden Ukraina, dan PM Kerajaan Belgia - ảnh 1PM Pham Minh Chinh  dan Profesor Klaus Schwabs, Pendiri merangkap Presiden WEF (Foto: VNA)

Dengan penuh kegembiraan ketika untuk pertama kalinya menyambut PM Pham Minh Chinh pada Konferensi WEF davos, Profesor Klaus Schwabs, Pendiri merangkap Presiden WEF, menganggap bahwa kehadiran dan pesan-pesan dengan visi strategis dari PM Pham Minh Chinh memberikan solusi-solusi yang penting untuk menghadapi tantangan-tantangan global. Presiden WEF mengapresiasi Vietnam sebagai satu perekonomian yang sedang melakukan reformasi yang kuat. Dia percaya bahwa Vietnam akan segera menjadi salah satu negara di antara 20 perekonomian terbesar di dunia.

PM Vietnam Lakukan Pertemuan dengan Pendiri merangkap Presiden WEF, Klaus Schwabs, PM Republik Korea, Presiden Ukraina, dan PM Kerajaan Belgia - ảnh 2PM Pham Minh Chinh menemui PM Republik Korea, Han Duck-soo (Foto: VNA)

Dalam pertemuan dengan PM Republik Korea, Han Duck-soo, kedua pihak mengapresiasi kerja sama yang erat antara Pemerintah dua negara dalam penggelaran dengan efektif hubungan Kenitraan strategis komprehensif Vietnam-Republik Korea. PM Pham Minh Chinh meminta Republik Korea untuk terus menciptakan syarat yang lebih kondusif bagi barang-barang unggulan yang dimiliki Vietnam, aktif membangun Pusat-Pusat penelitian dan pengembangan (R&D), membantu Vietnam mengembangkan industri hiburan, budaya, dan feisyen.

Dalam pertemuan dengan Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky, kedua pemimpin sepakat mengusahakan langkah-langkah untuk memulihkan pertukaran perdagangan tentang barang-barang unggulan yang dimiliki kedua pihak. PM Pham Minh Chinh menegaskan pendirian konsekuen dari Vietnam yaitu semua sengketa perlu dipecahkan dengan langkah damai, sesuai dengan prinsip-prinsip dasar hukum internasional dan Piagam Perserikatan Bangsa-Bangsa.

PM Vietnam Lakukan Pertemuan dengan Pendiri merangkap Presiden WEF, Klaus Schwabs, PM Republik Korea, Presiden Ukraina, dan PM Kerajaan Belgia - ảnh 3PM Pham Minh Chinh menemui PM Kerajaan Belgia, Alexander De Croo (Foto: VNA)

Dalam pertemuan dengan PM Kerajaan Belgia, Alexander De Croo, kedua PM memacu berbagai lembaga dan badan usaha dua negara untuk terus menggelar secara penuh dan efektif Perjanjian Perdagangan Bebas Vietnam-Uni Eropa (EVFTA).

 


Komentar

Yang lain