PM Vietnam Nguyen Tan Dung mengeluarkan perintah membangun pelabuhan internasional Lach Huyen
(VOVworld)- Pada Minggu pagi (14 April) di kabupaten Cat Hai, kota Hai Phong (Vietnam Utara), Perdana Meneri (PM) Vietnam, Nguyen Tan Dung telah megeluarkan perintah untuk mulai membangun pelabuhan internasional Lach Huyen di kota Hai Phong. Ini adalah proyek yang punya makna yang amat penting yang tidak hanya turut mendorong sosial-ekonomi, menjamin keamanan dan pertahanan, mendorong cepat proses industrialisasi-modernisasi kota Hai Phong, daerah Vietnam Utara dan seluruh negeri, melainkan juga menegaskan posisi dan keunggulan ekonomi kelautan Vietnam.
PM Vietnam Nguyen Tan Dung membacakan pidato
(Foto:thethaovanhoa.vn)
PM Nguyen Tan Dung menekankan: “
Strategi tentang kelautan Vietnam sampai tahun 2020 yang diesahkan pada Sidang Pleno ke-4 Komite Sentral Partai Komunis Vietnam angkatan ke-10 telah menetapkan target sampai tahun 2020 ialah berupaya membawa Vietnam menjadi satu negara yang kuat dari laut, kaya dari laut, menjamin secara mantap kedaulatan, hak kedaulatan nasional di laut dan pulau, turut memberikan sumbangan yang penting dalam usaha industrialisasi-modernisasi, membuat Tanah Air menjadi kuat dan sejahtera. Dalam strategi ini, pelabuhan internasional Lach Huyen - kota Hai Phong adalah faktor penting untuk membantu memperluas hubungan perdagangan antara daerah Vietnam Utara dengan kawasan dan dunia”.
Proyek membangun pelabuhan internasional Lach Huyen dengan modal investasi kira-kira VND 25 triliun yang diambil dari sumber modal ODA Jepang dan modal Pemerintah Vietnam adalah proyek kerjasama besar yang pertama menurut bentuk kerjasama publik dan swasta (PPP) antara Vietnam dan Jepang. /.