PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc menerima pimpinan beberapa Grup Tiongkok

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, pada Senin sore (31 Juli), menerima Chen Yi Lung, Presiden Dewan Komisaris Perusahaan Tanggung Jawab Terbatas Grup Energi Baru Kaidi Yang Guang dan Jiang Roy Jian, Wakil Direktur Jenderal Perusahaan Tanggung Jawab Terbatas Pengelolaan Aset Hua Yoy (Tiongkok) yang sedang melakukan kunjungan di Vietnam untuk menggelarkan kerjasama investasi. 
PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc menerima pimpinan beberapa Grup Tiongkok - ảnh 1 PM Nguyen Xuan Phuc dan Chen Yi Lung, Presiden Dewan Komisaris Perusahaan Tanggung Jawab Terbatas Grup Energi Baru Kaidi Yang Guang (Foto: Chinhphu,vn)

Pada semua pertemuan tersebut, PM Nguyen Xuan Phuc menunjukkan pandangan Vietnam ialah menjamin struktur yang rasional tentang termolistrik dan batu bara serta bermacam jenis energi seperti energi terbarukan. Ketika menegaskan akan menciptakan semua syarat kepada para investor asing, di antaranya ada para investor Tiongkok untuk melakukan investasi di Vietnam, PM Nguyen Xuan Phuc menekankan bahwa badan-badan usaha yang melakukan investasi di Vietnam perlu memperhatikan penggunaan teknologi modern dan akrab lingkungan, penggelarannya sesuai dengan laju yang ditetapkan.

Komentar

Yang lain