PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc secara terpisah menerima Menlu Liberia dan Dubes Afrika Selatan serta Gabungan Organisasi Ekonomi Jepang

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, pada Jumat sore (08 Desember) di Kota Hanoi, telah menerima Marjon Vashti Kamara, Menteri Luar Negeri (Menlu) Liberiayang sedang melakukan kunjungan di Vietnam.
PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc secara terpisah menerima Menlu Liberia dan Dubes Afrika Selatan serta Gabungan Organisasi Ekonomi Jepang - ảnh 1 PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc menerima Menlu Liberia, Marjon Vashti Kamara (Thong Nhat/VNA)

Pada pertemuan ini, PM Nguyen Xuan Phuc menyatakan bahwa potensi kerjasama antara dua negara masih sangat besar, bersamaanitu menginginkan agar dua negara mendorong proyek-proyek kerjasama kongkrit untuk membawa kerjasama menjadi intensif  dan mengembangkan maksimal potensi yang sudah ada.

PM Nguyen Xuan Phuc meminta kepada dua negara supaya memperkuat pertukaran delegasi berbagai tingkat, khususnya tingkat tinggi dan meminta kepada Liberia supaya menciptakan syarat yang kondusif  bagi komoditas Vietnam untuk bisa masuk ke pasar negara ini.

Pada fihaknya, Menlu Liberia, Marjon Vashti Kamara memberitahukan bahwa Liberia mendukung Vietnam menjadi anggota Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa masa bakti 2020-2021 dan menginginkan agar dua negara mendorong nilai perdagangan bilateral berkembang lebih kuat pada waktu mendatang.

PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc secara terpisah menerima Menlu Liberia dan Dubes Afrika Selatan serta Gabungan Organisasi Ekonomi Jepang - ảnh 2 PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc menerima Dubes Afrika Selatan, Kgomotso Ruth Magau (Foto: Thong Nhat/VNA)

Pada sore harinya, PM Nguyen Xuan Phuc telah menerima Duta Besar (Dubes) Afrika Selatan, Kgomotso Ruth Magau sehubungan dengan akhir masa baktinya di Vietnam. Pada pertemuan tersebut, PM Nguyen Xuan Phuc meminta kepada dua negara supaya terus mendorong pertukaran perdagangan, memperkuat kerjasama di semua bidang,  berusaha mencapai nilai perdagangan bilateral lebih tingi 1 miliar USD sekarang ini.

Pada fihaknya, Dubes Afrika Selatan, Kogomostso Ruth Magau menegaskan bahwa pada waktu mendatang, melalui Dubes penerus, Afrika Selatan akan terus mendorong kerjasama dengan Vietnam khususnya di bidang pertanian.

Juga pada hari yang sama, PM Nguyen Xuan Phuc telah menerima delegasi Gabungan Organisasi Ekonomi Jepang (KEIDANREN) yang dikepalai oleh Kuniharu Nakamura dan Ichikawa Hideo, Ketua Bersama Komite Ekonomi Jepang-Vietnam. Pada pertemuan ini, PM Nguyen Xuan Phuc menilai tinggi peranan Komite Ekonomi Jepang-Vietnam dalam mendorong hubungan kerjasama ekonomi, perdagangan dan investasi antara Vietnam dan Jepang.

Pada fihaknya, Kuniharu Nakamura mengucapkan selamat kepada penyelenggaraan sukses Pekan Tingkat Tinggi APEC yang dilakukan Vietnam dan menekankan bahwa hubungan antara dua negara sedang ebrkembang intensif dan ekstensif di semua bidang. Sedangkan, Ichikawa Hideo mengusulkan kepada Vietnam supaya perlu memperhebat perkembangan infrastruktur seperti jalan kereta api dan jalan barat serta memperbaiki lingkungan investasi dan bisnis.

Komentar

Yang lain