(VOVWORLD) - Pada Rabu pagi (13 Desember), di Kota Hanoi, Perdana Menteri (PM) Vietnam, Pham Minh Chinh beraudiensi dengan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Komunis Tiongkok, Presiden Tiongkok, Xi Jinping.
Panorama audiensi tersebut (Foto: VOV) |
Ketika menyambut Sekjen, Presiden Tiongkok, Xi Jinping yang melakukan kunjungan Kenegaraan di Vietnam, PM Pham Minh Chinh menekankan pemahaman-pemahaman bersama penting yang dicapai kedua Sekjen dalam kunjungan kali ini, terutama penentuan posisi baru untuk hubungan antara dua negara, membangun “Komunitas dengan masa depan bersama Vietnam-Tiongkok yang mempunyai makna strategis”.
PM Pham Minh Chinh meminta Tiongkok untuk terus memperluas impor barang, hasil pertanian dan perikanan Vietnam, memperhebat lebih lanjut investasi di Vietnam, memecahkan secara tuntas problematik-problematik di beberapa proyek yang masih ada dalam waktu panjang, memperkuat silaturahmi daerah dan rakyat.
Pada pihaknya, Sekjen, Presiden Tiongkok, Xi Jinping menegaskan, Tiongkok dan Vietnam merupakan para mitra penting satu sama lain, meminta kedua pihak untuk mempercepat konektivitas strategis, menggelar secara efektif Rencana kerja sama konektivitas antara kerangka “Dua koridor, satu sabuk” dengan gagasan “Sabuk dan Jalan”.