PM Vietnam, Pham Minh Chinh Menerima Federasi Asosiasi Pengangkutan Barang Internasional

(VOVWORLD) - Pada Selasa sore (9 Juli), di Kota Hanoi, Perdana Menteri (PM) Vietnam, Pham Minh Chinh menerima Ketua Federasi Asosiasi Pengangkutan Barang Internasional (FIATA), Turgut Erkeskin yang sedang melakukan kunjungan kerja di Vietnam.
PM Vietnam, Pham Minh Chinh Menerima Federasi Asosiasi Pengangkutan Barang Internasional - ảnh 1PM Pham Minh Chinh menerima Ketua Federasi Asosiasi Pengangkutan Barang Internasional , Turgut Erkeskin 

Pada pertemuan tersebut, PM Pham Minh Chinh menekankan bahwa Vietnam merupakan perekonomian terbuka, sehingga logistik memainkan peranan penting dalam mengembangkan ekonomi Vietnam menurut kecenderungan dunia. Beliau meminta FIATA supaya berbagi lebih banyak informasi, memberikan konsultasi dan bantuan tentang transformasi digital, transformasi hijau, berfokus pada solusi-solusi pengembangan logistik pertanian dan industri, mengembangkan armada-armada kapal laut, koridor-koridor ekonomi perdagangan-transportasi dan dukungan teknik agar supaya Vietnam cepat menyelesaikan Strategi nasional tentang pengembangan jasa logistik pada tahun 2024. PM Pham Minh Chinh juga meminta FIATA supaya memperhatikan dan membantu pengembangan sumber daya manusia untuk bidang logistik Vietnam; memperluas program-program pendidikan dan peningkatan kemampuan badan usaha Vietnam.

Pada pihaknya, Ketua FIATA, Turgut Erkeskin beranggapan bahwa Vietnam memiliki potensi besar untuk menjadi pusat logistik di kawasan dan dunia, sekaligus menegaskan bahwa FIATA akan membantu Asosiasi Badan Usaha Jasa Logistik Vietnam mengadakan dengan sukses Kongres Dunia FIATA pada tahun depan.

Komentar

Yang lain