PM Vietnam, Pham Minh Chinh Terima Rombongan Legislator Kongres AS
(VOVWORLD) - Pada Jumat sore (4 Agustus), di Kota Hanoi, ketika menerima rombongan Anggota Kongres Amerika Serikat (AS) yang dikepalai Jason Smith, Ketua Komisi Tarif Dewan Perwakilan Rakyat AS yang melakukan kunjungan kerja di Vietnam, Perdana Menteri (PM) Vietnam, Pham Minh Chinh menegaskan, Vietnam selalu menghargai hubungan Kemitraan komprehensif dengan AS, menyambut baik AS yang memperkuat kerja sama dengan Vietnam, menghormati institusi politik dan mendukung Vietnam yang “kuat, merdeka, mandiri, dan makmur”.
PM Pham Minh Chinh dan Jason Smith, Ketua Konisi Tarif DPR AS (Foto: VNA) |
Pada waktu mendatang, PM Pham Minh Chinh meminta kedua negara untuk terus mendorong kunjungan-kunjungan tingkat tinggi dan berbagai tingkat serta pertukaran rombongan legislator dua pihak, menggencarkan kerja sama di bidang-bidang ekonomi, perdagangan, investasi, sains teknologi, pendidikan dan pelatihan, inovasi kreatif, dan lain-lain.
Pada pihaknya, para legislator AS mengapresiasi pertumbuhan ekonomi Vietnam dalam konteks kesulitan yang dijumpai ekonomi dunia, khususnya penjaminan ketahanan pangan, energi, kesehatan, dan kelanjutan keuangan publik. Para legislator AS ingin mendorong lebih lanjut hubungan antara dua negara, menegaskan akan bahu membahu dengan Vietnam dalam menghadapi tantangan-tantangan regional dan global.