Polandia: Faksi Oposisi Punya Peluang untuk Membentuk Pemerintahan

(VOVWORLD) - Tempat-tempat pemungutan suara di Polandia ditutup pada pukul 21.00, tanggal  15 Oktober, waktu setempat. Hasil jajak pendapat pasca-pemungutan suara menunjukkan bahwa Partai Hukum dan Keadilan (PiS) yang berkuasa ada banyak kemungkinan akan menempati posisi pertama, namun tidak memiliki mayoritas untuk membentuk pemerintahan sendiri tapi harus mengusahakan aliansi.

Menurut hasil jajak pendapat yang dilakukan oleh Ipsos untuk Televisi TVN24, Koalisi Sipil (KO) yang beroposisi, Partai tengah “Jalan Ketiga” (TC), dan Partai Sayap Kiri Baru (NL) ada banyak kemungkinan akan memperoleh total 248 kursi di Majelis Rendah dengan 460 anggota. Sedangkan, PiS hanya merebut sekitar 200 kursi. “Konfederasi” sayap kanan (Konfederacja) diperkirakan akan memperoleh 12 kursi. Pemimpin faksi oposisi Polandia, Donald Tusk menyatakan bahwa “pemerintahan PiS telah berakhir”. Untuk bisa membentuk pemerintahan, sebuah partai atau koalisi harus meraih mayoritas, setidaknya 231/460 kursi di Majelis Rendah. Hasil resmi pemilihan umum ini akan diumumkan pada tanggal 17 Oktober ini.

Komentar

Yang lain