Presiden Barack Obama berharap supaya Amerika Serikat mendapatkan terobosan pada 2014

(VOVworld) – Pada Sabtu pagi (21 Desember), Presiden Amerika Serikat, Barack Obama memimpin jumpa pers akhir tahun untuk menilai semua aktivitas Amerika Serikat selama setahun ini. Presiden Barack Obama membuka pidatonya dengan informasi-informasi yang positif dari perekonomian Amerika Serikat. Kongkritnya ialah pada triwulan ke-3 lalu, GDP Amerika Serikat telah mencapai pertumbuhan sebesar 4,1% - taraf yang paling tinggi selama 2 tahun ini. Dia menekankan: “Kita memasuki satu tahun baru dengan satu perekonomian yang lebih kuat pada awal tahun. Saya percaya secara mantap bahwa tahun 2014 akan menjadi tahun terobosan bagi Amerika Serikat”.

Presiden Barack Obama berharap supaya Amerika Serikat mendapatkan terobosan pada 2014 - ảnh 1
Presiden Barack Obama berbicara di depan jumpa pers ini
(Foto: news.cn)

Mengenai program penyadapan NSA, Presiden Barack Obama mengeluarkan sindiran bahwa dia bisa mendukung rekomendasi-rekomendasi baru yang dikeluarkan kelompok pakar, yang diantaranya mempersempit skala pengumpulan data dialog NSA dengan cara mengijinkan perusahaan-perusahaan telephon menyimpan data-data tersebut dan Pemerintah melakukan pendekatan di atas dasar setiap kasus. Presiden Barack Obama menginginkan supaya “Tahun 2014 harus menjadi tahun aksi” dan memberitahukan bahwa dia akan berusaha supaya pada tahun-tahun berikutnya  membantu situasi ekonomi Tanah Air menjadi lebih stabil, pasar properti dan upah pekerja menjadi baik, menciptakan lebih banyak lapangan kerja kepada penduduk.

Mengenai penggelaran Undang-Undang ObamaCare, Presiden Obama menegaskan bahwa walaupun masih ada beberapa masalah dengan Website HealthCare.gov, tapi sudah ada kira-kira satu juta orang yang mendaftarkan asuransi kesehatan baru dalam waktu beberapa bulan ini. Presiden Barack Obama juga menekankan bahwa permufakatannya terhadap anggaran keuangan belakangan ini dengan pengesahan yang dilakukan dua badan legislatif Amerika Serikat terhadap anggaran keuangan tahun fiskal 2014 dan 2015 merupakan bukti yang menunjukkan bahwa dua partai bisa melakukan kerjasama secara lebih banyak lagi. Pemimpin Gedung Putih memanifestasikan optimisme terhadap masa waktu satu tahun mendatang, dan berharap supaya semua masalah pada 2013 akan berbalik arahnya./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain