(VOVworld) - Menurut hasil penghutungan suara sementara, pada Rabu (7 November) - menurut WIB, Presiden Barack Obama – Presiden kulit berwarna pertama Amerika Serikat (AS) telah mencapai kemenangan dalam kompetisi masuk ke dalam Gedung Putih untuk kali kedua. Demikian, Barack Obama akan terus memegang jabatan sebagai Presiden dan Panglima Tertinggi Tentara AS untuk masa bakti 4 tahun (2013- 2016).
Presiden Barack Obama terpilih kembali menjadi Presiden AS.
(Foto: vnexpress.net)
Sampai sekarang, Barack Obama mencapai 303 suara elektor, sementara itu, lawannya dari Partai Republik Mitt Romney hanya mencapai 206 suara elektor. Demikian, Barack Obama menjadi tokoh kedua dari Partai Demokrat yang memegang jabatan sebagai Presiden untuk dua masa bakti yang berturut-turut. Dengan kemenangan ini, Presiden yang terpilih kembali Barack Obama telah mendapat banyak ucapan selamat dari pemimpin beberapa negara di dunia.
Barack Obama akan menyatakan dilantik untuk masa bakti kedua pada 20 January 2013./.