Presiden Indonesia Umumkan Kabinet Baru dengan 48 Menteri
VOV Indonesia -  
(VOVWORLD) - Presiden Indonesia, Prabowo Subianto, pada Minggu malam (20 Oktober), telah mengumumkan daftar Kabinet di Istana Presiden. Kabinet Merah Putih meliputi 48 Menteri, artinya 34 Menteri lebih besar daripada Kabinet pendahulunya, Joko Widodo.
Presiden Indonesia, Prabowo Subianto pada acara pelantikan. Foto: chinhphu.vn |
Ada sedikitnya 15 mantan Menteri yang pernah menjabat dalam pemerintah pimpinan Presiden Joko Widodo termasuk di antara orang-orang yang baru dilantik, tetap memegang pekerjaan yang sama atau mengambil jabatan-jabatan baru. Pada Minggu (20 Oktober), Bapak Prabowo Subianto telah dilantik menjadi Presiden ke-8 Indonesia dengan komitmen menangani masalah-masalah internal, seperti korupsi dan menjadikan negara mandiri dalam ketahanan pangan dan energi. Menurut itu, Indonesia mampu mencapai swasembada pangan dalam waktu 5 tahun mendatang, bersamaan itu berkomitmen untuk swasembada energi.
Presiden Indonesia yang baru sedang menargetkan pertumbuhan ekonomi sebesar 8% selama dua sampai tiga tahun di bawah pemerintah baru dibandingkan dengan taraf 5% sekarang ini.
VOV Indonesia