Presiden Iran menominasikan dua Wapres wanita
(VOVWORLD) - Presiden Iran, Hassan Rouhani, Rabu (9/8), menominasikan dua orang Wakil Presiden (Wapres) setelah mengajukan daftar 17 Menteri dalam kabinet baru kepada Parlemen, di antaranya tidak ada anggota wanita.
Ibu Massoumeh Ebtekar, salah satu di antara dua Wapres wanita Iran yang baru diangkat (Foto: AFP / baomoi.com) |
Dua Wapres yang baru dinominasikan yalah Massoumeh Ebtekar yang memegang jabatan Wapres urusan masalah-masalah kaum wanita dan keluarga dan Ibu Laya Joneydi mengurus masalah-masalah hukum. Selain itu, seorang tokoh wanita yang lain ialah Ibu Shaindokht Mowlaverdi diangkat menjadi penasehat khusus urusan hak warga.
Pada masa bakti sebelumnya, Hassan Rouhani mempunyai tiga Wapres dan dalam kabinetnya tidak ada Menteri wanita manapun.