Presiden Nguyen Xuan Phuc: Kontraktor Konstruksi Vietnam harus Berupaya untuk Bangun Proyek di Seluruh Dunia
(VOVWORLD) - Sehubungan dengan kesempatan peringatan 40 tahun pembentukan dan persiapan Kongres IX masa bakti 2022-2027 Asosiasi Umum Konstruksi Vietnam, pada 5 Juli sore, di Hanoi, Presiden Nguyen Xuan Phuc bertemu dengan delegasi yang mewakili lebih dari 7000 anggota, kolektif, individu dari Asosiasi Umum Konstruktif Vietnam.
Presiden Nguyen Xuan Phuc berbicara pada pertemuan tersebut.Foto: VNA |
Berbicara pada pertemuan tersebut, Presiden Nguyen Xuan Phuc mengatakan bahwa dalam konteks revolusi 4.0 dan transformasi digital tengah berkembang secara kuat, cabang konstruksi Vietnam perlu mengembangkan semangat mandiri, berupaya berkembang setara dengan negara-negara maju, para kontraktor Vietnam harus menggeliat jauh untuk melaksanakan proyek-proyek di seluruh dunia; menggerakkan para ilmuwan dan ahli di dalam negeri, menyerap sejumlah besar intelektual Vietnam di luar negeri untuk meningkatkan kualitas kegiatan. Sekaligus, Asosiasi perlu meningkatkan kualitas konsultasi, pengawasan dan kritik sosial di bidang konstruksi; memberikan masukan tentang masalah-masalah terkait strategi pengembangan terkait seperti perumahan, kawasan perkotaan, zona industri, infrastruktur sosial-ekonomi, dan sebagainya kepada Partai dan Negara, memberikan sumbangsih dalam perkembangan cabang konstruksi pada khususnya dan tanah air ada umumnya.