Presiden Nguyen Xuan Phuc Sampaikan Bintang Jasa Kerja Kelas I kepada Perusahaan Umum Farmasi Vietnam

(VOVWORLD) - Berbicara di depan acara penyampaian Bintang jasa kerja kelas I dan peringatan ultah ke-50 berdirinya Perusahaan Umum Farmasi Vietnam yang diadakan pada Selasa sore (28 Juni), di Kota Hanoi, Presiden Nguyen Xuan Phuc menilai bahwa mengalami 50 tahun ini, Perusahaan Farmasi Vietnam dan badan usaha anggotanya telah melaksanakan dengan baik tugas produksi dan bisnis, memberikan kontribusi penting dalam pengembangan industri farmasi Vietnam dan usaha perawatan dan penjagaan kesehatan rakyat.
 

Presiden Nguyen Xuan Phuc Sampaikan Bintang Jasa Kerja Kelas I kepada Perusahaan Umum Farmasi Vietnam - ảnh 1Presiden Nguyen Xuan Phuc menyampaikan Bintang Jasa Kerja Kelas I kepada Perusahaan Umum Farmasi Vietnam (Foto: VNA)

Sehubungan dengan kesempatan ini, Presiden Nguyen Xuan Phuc meminta instansi kesehatan dan Perusahaan Umum Farmasi Vietnam agar menyelesaikan mekanisme dan kebijakan, terutama mekanisme keuangan untuk meningkatkan kualitas dan efektivitas jasa kesehatan; memperbaiki keadaan kelebihan beban rumah sakit. Memperluas pencakupan asuransi kesehatan rakyat dan skala pembayaran asuransi kesehatan, memperhatikan obyek-obyek yang mendapat kebijakan prioritas dan orang miskin. 

Komentar

Yang lain