Presiden Palestina Umumkan Penundaan Pemilihan

(VOVWORLD) - Presiden Palestina, Madmoud Abbas pada 30 April mengumumkan akan menunda pemilihan sampai saat pemilihan di Yerusalem Timur terjamin akan berlangsung. Presiden Madmoud Abbas mengeluarkan pernyataan tersebut setelah sidang badan pimpinan Organisasi Pembebasan Palestina  (PLO) di Kota Ramallah di Tepi Barat.

Pada sidang ini, Presiden Madmoud Abbas menegaskan tidak bisa mengadakan pemilihan apabila tidak ada partisipasi warga Palestina di Yerusalem Timur. Presiden Mohmoud Abbas mengimbau komunitas internasional agar memaksa Israel menghentikan kegiatan-kegiatan provokatif.

Pada bulan Januari lalu, Presiden Mahmoud Abbas menyatakan pemilihan umum Palestina tahun 2021 akan meliputi pemulihan legislasi pada 22 Mei, pemilihan presiden pada 31 Juli dan pemilihan Dewan Etnis Palestina – Badan yang mengeluarkan  keputusan tertinggi dari PLO pada 31 Agustus. Ini merupakan pemilihan pertama dari Palestina selama 15 tahun ini. 

Komentar

Yang lain