Presiden Republik Korea melakukan perlawatan di tiga negara Asia Tengah

(VOVWORLD) - Presiden Republik Korea, Moon Jae-in, pada Selasa (16/4), telah memulai kunjungan kenegaraan yang memakan waktu selama 8 hari di 3 negara Asia Tengah, terdiri dari Turkmenistan, Uzbekistan dan Kazakhstan. 
Presiden Republik Korea melakukan perlawatan di tiga negara Asia Tengah - ảnh 1Presiden Republik Korea, Moon Jae-in (Foto: Getty Images) 

Presiden Moon Jae-in akan tiba di Ashgabat, Ibu Kota Turkmenistan pada sore hari itu sama dalam persinggahan selama 3 hari pertama dan akan melakukan pembicaran dengan Presiden negara tuan rumah Gurbanguly Berdimuhamedow.

Turkmenistan, Uzbekistan dan Kazakhstan merupakan pusat Kebijakan ke arah Utara baru dari Seoul untuk memperkuat secara berarti kerjasama ekonomi dan diplomatik negara Asia Timur Laut ini dengan negara-negara Asia Tengah dan Asia-Eropa, di antaranya ada Rusia.

Ini merupakan kunjungan pertama di kawasan ini dari Presiden Moon Jae-in sejak dia berkuasa pada bulan Mei tahun 2017.

Komentar

Yang lain