Presiden Republik Korea Memulai Lawatan ke Dua Negara Timur Tengah
(VOVWORLD) - Presiden Reoublik Korea, Yoon Suk-yeol, pada Sabtu (21 Oktober), memulai kunjungan kenegaraan ke Arab Saudi dan Qatar yang akan berlangsung hingga tgl 25 Oktober. Ini untuk pertama kalinya seorang Presiden Republik Korea melakukan kunjungan kenegaraan ke dua negara Timur Tengah ini. Kerja sama ekonomi akan menjadi prioritas primer dalam agenda Presiden Yoon Suk-yeol.
Presiden Yoon Suk-yeol (Foto: Yonhap/VNA) |
Dalam persinggahan pertama, Presiden Yoon akan mengunjungi ibu kota Riyadh dari tgl 21 hingga 24 Oktober dan melakukan pertemuan puncak dengan Putra Mahkota, Perdana Menteri Arab Saudi, Mohammed bin Salman, sebelum menghadiri banyak event ekonomi penting lainnya antara dua negara.
Dalam persinggahan kedua, Presiden Yoon Suk-yeol akan mengunjungi ibu kota Doha dari tgl 24 hingga 25 Oktober dan mengadakan pembicaraan dengan Raja Qatar, Sheikh Tamim bin Hamad Al Thani.