Presiden Republik Korea yang baru mengirimkan utusan khusus ke Tiongkok, AS, Rusia dan Jepang
(VOVWORLD) -Presiden Republik Korea yang baru, Moon Jae-in telah menunjuk beberapa legislator dari Partai Demokrat yang berkuasa untuk memikul jabatan utusan khusus ke Tiongkok, untuk berbahas tentang masalah-masalah yang bersangkutan dengan Republik Demokras Rakyat Korea (RDRK) dan Sistem pertahanan rudal jarak tinggi tahap berakhir (THAAD) yang digelarkan AS di Republik Korea.
Presiden Republik Korea yang baru, Moon Jae-in (foto : baomoi.com) |
Beberapa sumber berita, Kamis (11/5), menyatakan bahwa Presiden Moon Jae-in telah menunjuk Legislator Park Byeong-seung untuk mengepalai delegasi ke Tiongkok yang dijadwalkan pada 13/5. Presiden baru Republik Korea juga menunjuk mantan pemimpin kanal televisi kabel JTBC, Hong Seouk-hyun sebagai utusan khusus ke AS. Dua legislator yang lain dari Partai tersebut yaitu Song Young-gil dan Moon Hee-sang juga dikirim ke Rusia dan Jepang.